Sebuah contoh denah rumah sederhana biasanya akan dibutuhkan oleh pasangan muda yang baru melangsungkan pernikahan atau sebuah keluarga kecil, sebuah rumah yang tidak terlalu besar serta tidak menggunakan banyak ruang, komponen, serta ornamen, dapat menjadi sebuah pilihan yang tepat untuk mereka. Sebuah hunian yang sederhana biasanya dibangun pada bidang tanah yang tidak terlalu besar, atau jika pada perumahan, rumah dengan desain tersebut dibangun pada type yang berukuran kecil. Rumah dengan desain tersebut biasanya tidak terlalu mementingkan dekorasi untuk tampilan visual, akan tetapi lebih mementingkan aspek fungsi serta tingkat kenyamanan dari rumah itu sendiri.
Sebuah denah rumah yang sederhana biasanya akan mengusung konsep minimalis modern, penggunaan konsep tersebut tidak membutuhkan banyak penggunaan komponen serta ornamen dan lebih mengandalkan multifungsi pada ruangan dan juga perabotan yang digunakan. Dengan menggunakan konsep seperti itu maka biaya untuk membangun sebuah rumah pun dapat lebih ditekan dan diminimalisir lagi, namun walaupun type rumah sederhana kita dapat membuat desain interior serta eksteriornya dengan menggunakan konsep minimalis modern. Sehingga rumah yang dibangun masih tetap dapat terlihat cantik dan menawan.
Dan berikut di bawah ini adalah denah rumah sederhana yang menggunakan konsep minimalis modern
Dapat kita lihat bersama denah rumah sederhana di atas yang benar-benar mementingkan fungsi dari tiap ruangan yang mengusung konsep minimalis, mengoptimalkan ruang menjadi multifungsi dan tanpa menggunakan banyak sekat. Di bagian depan terdapat sebuah ruang tamu dan sebuah kamar tidur yang berukuran kecil, masuk ke bagian tengah terdapat ruang makan yang dapat merangkap dengan ruang keluarga serta sebuah kamar tidur utama. Dan jika kita mau, kita dapat menjadikan ruang makan dan ruang keluarga tersebut merangkap sebagai ruang televisi.
Dengan begitu konsep multifungsi pun akan sangat berguna namun tetap dapat menghadirkan kenyamanan dari tiap sisi ruangan. Dan di bagian belakang bangunan terdapat sebuah dapur dan kamar mandi serta sebuah pintu untuk menuju balkon kecil di bagian belakang rumah. Jelas terlihat disana bahwa dari ruang tamu hingga dapur tidak menggunakan sekat apapun, dengan begitu interior ruangan dalam rumah akan terlihat lebih luas dan lapang. Demikian di atas tadi adalah sedikit ulasan mengenai sebuah rumah sederhana yang menggunakan konsep minimalis modern, semoga sedikit ulasan tadi dapat bermanfaat serta dapat menjadi sebuah referensi untuk anda semuanya.
Contoh Denah Rumah Sederhana Kumpulan Gambar Desain Terbaru 2015
Updated pukul 22.39. oleh Blog Gimana Cara Desain Rumah Minimalis Modern Sederhana 2015. Untuk topik Denah Rumah,Eksterior,Interior,Rumah Minimalis